-->
logo

I’TIKAF TRANSFORMATIF: Revolusi Akhlak Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia

Hot News

Hotline

I’TIKAF TRANSFORMATIF: Revolusi Akhlak Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia

 

SKJENIUS.COM, Cikarang.- Terinspirasi oleh rutinitas Tahannuts (menyepi) Nabi Muhammad SAW sebelum diangkat menjadi Nabi di Gua Hira yang berada di sebuah gunung bernama Jabal An Nur. Termotivasi oleh tradisi Suluk (Khalwat) para Guru Mursyid kita selama beberapa hari di Masjid atau Surau. 


Sebagaimana dijelaskan oleh Allahyarham Syaikh Inyiak Cubadak bahwa Suluk adalah tradisi yang biasa dilakukan oleh  Jamaah Thariqat Sufi, di mana mereka selama berhari-hari dalam bulan tertentu mengasingkan diri dari masyarakat untuk beribadah, menempa jiwa serta memohon solusi Terbaik dari Allah atas berbagai PROBLEMATIKA kehidupan yang dihadapi.


Terilhami oleh Kisah 7 orang Ashabul Kahfi yang menghindar ke dalam gua untuk mendapatkan perlindungan Allah agar bisa menyelamatkan Diri dan Aqidah dari kekejaman Raja Dikyanus. Sebagaimana Kisah ini diriwayatkan Al Qur'an dalam Surah Al Kahfi.


“(Ingatlah) tatkala pemuda-pemuda itu mencari tempat berlindung ke dalam gua, lalu mereka berdoa: “Wahai Rabb kami, berikanlah rahmat kepada kami dari sisi-Mu, dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urusan kami (ini)”. [Al-Kahfi/18:10]


Upaya Meningkatkan Kualitas Hidup Umat


Tergerak oleh Situasi dan Kondisi yang pada saat ini berada di anak tangga bangsa-bangsa terbawah. Bahkan, bukan hanya itu tetapi kaum muslimin telah dikalahkan, dibantai, dirampas negerinya dan kekayaannya, dirampas kehidupan dan harapannya. Umat Islam difitnah dan dijelek-jelekkan di hadapan seluruh bangsa-bangsa. 


Umat Islam dituduh agresif destruktif, mengingkari hukum, teroris, biadab, fanatik, fundamentalis, kuno dan menentang zaman, sehingga umat Islam menjadi sasaran kebencian bagi orang-orang non Muslim. Sangat merisaukan, apabila kita berusaha membaca dari berbagai berita yang menggambarkan situasi negara-negara masyarakat Muslim selama ini yang mengalami berbagai penindasan di berbagai belahan dunia. 


Di sisi lain, kenyataan yang sangat memprihatinkan lagi adalah dunia Islam terus terjadi pertentangan, sesama, perpecahan, pergolakan dan peperangan. Kekayaan yang dimiliki negara-negara Muslim ini berlimpah, tetapi rakyatnya miskin-miskin. Negara Islam terluas dibandingkan dengan negara-negara lain, terkaya, akan tetapi masyarakatnya rata-rata tertinggal.


Kekayaan minyak dan gas bumi yang telah diperkenankan Allah Swt kepada beberapa negara Islam, ternyata tidak merupakan nikmat seperti seharusnya, karena pengolahannya terpaksa diserahkan kepada tenaga asing - non Muslim - dan kemudian oknum di pemerintah masing-masing negara berfoya-foya dengan kekayaan tersebut. Bahkan kekayaan mereka disembunyikan dengan menyimpan uang di bank-bank luar negeri. 


Hal ini juga sesungguhnya memperkuat kelompok yang tidak menghendaki umat Islam hadir untuk memimpin dunia. Bagi seorang Muslim, kita seharusnya Memiliki cita-cita menghadirkan Islam rahmatan lil ‘alamin. Karena Islam yang rahmatan lil ‘alamin bukan hanya memberi kesejahteraan dan kenyamanan hidup untuk umat Islam saja, tetapi akan menjadi penyejuk bagi semua umat manusia yang ada di permukaan bumi, bahkan juga alam-alam sekelilingnya. Jika tidak mempunyai cita-cita tersebut maka umat Islam tidak pernah menjadi umat yang disenangi kehadirannya.


Karena itulah, Dewan Kemakmuran Masjid Baiturrahman mengundang Anda yang Peduli kepada masa depan Umat Islam untuk menghadiri I’TIKAF TRANSFORMATIF yang Insya Allah akan diselenggarakan selama tiga hari, pada :


Hari : Kamis-Sabtu

Tanggal : 31 Desember 2020 - 2 Januari 2020

Jam : 15.00 WIB sampai selesai.


I'tikaf berasal dari bahasa Arab akafa yang berarti menetap, mengurung diri atau sejenak meninggal urusan duniawi untuk menyepi sendiri. Pengertiannya dalam konteks ibadah dalam Islam adalah berdiam diri di dalam masjid dalam rangka untuk mencari keridhaan Allah dan bermuhasabah atas perbuatan-perbuatannya.


Arti kata Transformatif - trans-for-ma-tif adalah bersifat berubah bentuk (rupa, macam, sifat, keadaan, dsb). Jadi, I’tikaf Transformatif adalah I’tikaf yang mengubah akhlak dari akhlak yang tidak terpuji kepada akhlak yang terpuji.


Revolusi Akhlak Diawali Dengan I'tikaf Transformatif


Insya Allah di Masjid Baiturrahman yang nyaman dan hening, seluruh peserta akan diajak merenung, berdiskusi, dan mengembangkan kreativitas melalui berbagai kegiatan interaktif olah raga, olah rasa dan olah rasio serta olah cipta yang telah dipersiapkan panitia.


Kegiatan seperti ini kami lakukan rutin setiap tahun. Tujuannya, untuk memberikan kesempatan kepada Umat merenungkan hakikat panggilan jiwa masing-masing dan sekaligus menjalani proses recharging, “mengisi baterai” agar lebih termotivasi, lebih giat dan kreatif untuk melaksanakan panggilan dan tugas masing-masing dalam Berjihad di Jalan Allah.


Untuk memperluas wawasan seluruh peserta, dalam kegiatan I’tikaf Transformatif yang bertema “Menggerakkan Jihad Ekonomi, Melepaskan Umat dari Cengkeraman Kapitalisme Amerika dan Jeratan Sosialis Komunis Cina,”  ini, Insya Allah akan hadir para Nara Sumber yang akan memaparkan Jihad Ekonomi dalam Perspektif Tasawuf Transformatif, yang diawali oleh REVOLUSI AKHLAK, dikenal sebagai kekuatan yang mengarahkan energi umat Islam kepada perwujudan Nilai-nilai SPIRITUAL ISLAM ke seluruh wilayah kehidupan, baik intelektual, sosial, budaya, etika, politik dan ekonomi. 


Para Guru Mursyid kita, dengan Nilai-nilai Spiritual Islam telah membebaskan Eropa, dan kemudian bagian dunia lain, dari mitos-mitos dan praktik-praktik primitif, takhayul, penjajahan, penindasan, dan bentuk-bentuk kuasa jahat lainnya. Di mana ada Guru Mursyid, di situ terjadi pencerahan, pembebasan, perdamaian, dan kesejahteraan.


Dan karena Allah telah memilih kita, sebagai pelanjut Tongkat Estafet Beliau-beliau yang dimulyakan Allah itu, maka kita perlu menyiapkan Diri menyiapkan diri menjadi pribadi yang siap dipakai-Nya di belahan dunia manapun. Jamaah Masjid Baiturrahman dan Mereka yang merasa dirinya sebagai Mujahidin fi Sabilillah harus siap Go-Global! (az).

This blog is created for your interest and in our interest as well as a website and social media sharing info Interest and Other Entertainment.